JADWAL LENGKAP MOTO3 PORTUGAL: BERHARAP ANDI GILANG DAPAT POIN LAGI

JADWAL LENGKAP MOTO3 PORTUGAL: BERHARAP ANDI GILANG DAPAT POIN LAGI

Moto3 seri ke-17 akan dilangsungkan pada akhir pekan ini di Sirkuit Internasional Algrave, Portugal. Dalam kesempatan ini, terhitung ada dua pembalap Indonesia yang bakal beraksi di lintasan, yakni Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang dan Mario Suryo Aji.

 

Dua rider Tanah Air tersebut diketahui bakal tampil pada Moto3 Portugal 2021 di tim yang sama, yakni Honda Team Asia. Khusus Mario Aji, dirinya diberikan kesempatan sebagai pembalap wildcard dalam dua seri balapan Moto3.

Sebelum Moto3 Portugal, dirinya juga sudah lebih dulu debut di seri Emilia Romagna, Italia. Sayangnya, pembalap asal Magetan tersebut gagal memberikan poin setelah hanya finis di peringkat ke-21.

Mario Aji sebenarnya sempat tampil mengejutkan di sesi latihan bebas pertama (FP1) Moto3 Emilia Romagna. Saat itu dirinya mampu menempati urutan ke-4 dan hanya kalah cepat 0.900 detik dari pembalap tercepat, Andrea Migno (Rivacold Snipers Team).

Sementara itu, rekan setimnya di Honda Team Asia, Andi Gilang diharapkan bisa kembali menampilkan performa gemilang. Pada seri sebelumnya di Moto3 Emilia Romagna, ia diketahui bisa menorehkan satu poin tambahan.

Hasil itu ia dapatkan seteah berhasil finis di peringkat ke-15. Posisi Andi Gilang di grid Moto3 Emilia Romagna diketahui tak mengalami perubahan. Dari awal balapan hingga akhir race, posisinya tetap berada di peringkat 15.

Torehan satu angka itu membuat Andi Gilang berhasil naik satu peringkat ke posisi 28 klasemen sementara Moto3 2021 dengan torehan 4 poin. Sedangkan Mario Aji terdaftar di P36 dan masih belum bisa mendulang poin.

Sumber: Otomotif Tempo

##kvision, #indonesia, #moto3,