TIMNAS U23 INDONESIA VS VIETNAM, GARUDA MUDA KEBOBOLAN

TIMNAS U23 INDONESIA VS VIETNAM, GARUDA MUDA KEBOBOLAN

Doan Van Hau mencetak gol pertama pada laga final SEA Games 2019 antara timnas U23 Indonesia vs Vietnam. Laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam ini berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12/2019).

 

Gol Doan Van Hau membuat Vietnam untuk sementara unggul 1-0 pada menit ke-38. Memanfaatkan umpan tendangan bebas, Doan Van Hau memenangkan duel udara dan mampu mencetak gol sundulan.

Jalannya pertandingan:

 

Pada awal babak pertama, laga ini sudah berjalan terbuka dengan tempo sedang. Pada menit ke-6, Indonesia melepaskan tembakan sasaran pertama lewat tendangan bebas Zulfiandi.

 

Setelah peluang ini, Indonesia sedikit lebih unggul dari segi penguasaan bola hingga menit ke-10. Vietnam yang langsung memainkan dua penyerang Ha Duc Chinh dan Nguyen Tien Linh secara perlahan mulai memberi perlawanan. Pada menit ke-20, pertandingan ini berhenti cukup lama karena Evan Dimas mendapat cedera.

 

Evan Dimas pada akhirnya tidak bisa melanjutkan laga dan harus diganti Syahrian Abimanyu. Memasuki pertengahan babak pertama, tempo permainan cenderung menurun. Kedua tim terlihat bermain sangat hati-hati.

 

Pada menit ke-38, gawang Indonesia kebobolan lewat sundulan Doan Van Hau. Dia memanfaatkan umpan tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Indonesia.

Susunan pemain timnas U23 Indonesia vs Vietnam:

 

Timnas U23 Indonesia: 12-Nadeo Arga Winata; 14-Asnawi Mangkualam Bahar, 2-Andy Setyo Nugroho, 5-Bagas Adi Nugroho, 11-Firza Andhika; 7-Zulfiandi, 6-Evan Dimas Darmono, 16-Sani Rizki; 15-Saddil Ramdani, 8-Witan Sulaeman, 20-Osvaldo Haay

 

Pelatih: Indra Sjafri

 

Vietnam: 30-Nguyen Van Toan; 21-Nguyen Duc Chien, 4-Ho Tan Tai, 5-Doan Van Hau, 3-Huynh Tan Sinh; 18-Nguyen Thanh Chung, 8-Nguyen Trong Hoang, 16-Do Hung Dung; 14-Nguyen Hoang Duc, 9-Ha Duc Chinh, 22-Nguyen Tien Linh

 

Pelatih: Park Hang-seo

Sumber: Bola Kompas

##kvision, #indonesia, #seagames, #seagamesphilipina, #timnas, #u23,