Pemain TOP yang gagal tampil di Piala Dunia FIFA Rusia 2018

Pemain TOP yang gagal tampil di Piala Dunia FIFA Rusia 2018

Ajang sepak bola terbesar yakni Piala Dunia, sudah pasti diisi banyak pemain sepak bola hebat dengan aksi menawan. Namun, ada beberapa pemain hebat yang tidak akan kita lihat aksinya di Piala Dunia 2018 kali ini. Siapa saja ya? Berikut daftarnya:

 

1. Gareth Bale (Wales)

Cidera yang dialami oleh Gareth Bale sepertinya membawa mimpi buruk bagi Wales. Pasalnya, Wales yang     bertanding melawan Irlandia hanya membutuhkan skor imbang agar dapat lolos ke tahap selanjutnya. Kini Gareth Bale dan kawan-kawan harus memendam mimpi mereka untuk bermain di Piala Dunia FIFA Rusia 2018.

 

2. Gianluigi Buffon (Italia)

Kiper legendaris Gianluigi Buffon pensiun setelah gagal mengantarkan Italia untuk tampil di Piala Dunia Fifa Rusia 2018. Kegagalan Buffon dan kawan-kawan disebabkan kalah agregat dari Swedia 0-1. Bagi Buffon ini merupakan perpisahan yang penuh haru mengingat ia sudah membela timnas Italia sejak tahun 1997.

 

3. Alexis Sanchez (Cile)

Sanchez yang merupakan ujung tombak bagi Timnas Cile harus menguburkan niat untuk bersinar di Piala Dunia 2018. 18 pertandingan kualifkasi Piala Dunia 2018 telah dilalui, namun Cile hanya mampu berada di peringkat enam, di luar empat besar yang menggaransi lolos otomatis ke putaran final. Pada kenyataannya di laga terakhir kualifikasi, Cile hanya butuh skor imbang lawan Brasil. Namun mereka kalah telak dari Brasil 0-3 yang membuat mimpi Sanchez dan kawan-kawan pupus.

 

4. Aaron Ramsey (Wales)

Aaron Ramsey merupakan salah satu pemain andalan pelatih Arsenal Arsene Wenger. Namun sayang nasib Aaron Ramsey tidak jauh berbeda dengan Gareth Bale yakni gagal membela Wales karena cidera. Pada Kualifikasi Grup D Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Wales hanya berhasil mencapai urutan tiga dan otomatis gagal melaju ke putaran final. Tim asuhan Chris Coleman kalah bersaing dari Serbia dan Republik Irlandia. Hal itu pun membuat Ramsey belum kunjung tampil di Piala Dunia sepanjang kariernya.

 

5. Juan Mata (Spanyol)

Tampil sebagai gelandang serang di Manchester United belum menjamin Juan Mata mendapat tempat reguler di timnas Spanyol. Peforma yang ditunjukkan Juan Mata masih belum bisa membuat Julen Lopetegui terkesan. Namun, di sisi lain Mata optimis bahwa dirinya akan dipanggil untuk memperkuat timnas Spanyol dan mengatakan siap untuk bertanding.

 

 

6. Alexander Pato (Brasil)

Pato terakhir kali tampil dengan Brasil pada tahun 2013. Performa Pato yang tak memuaskan selama merumput di eropa bersama Chelsea dan Villarreal menjadi alasan mengapa dia terpinggirkan. Pada awal tahun 2017 Pato lantas pindah ke China dan berhasil membangkitkan kariernya bersama Tianjun Quanjian. Ia berhasil membawa Tianjin ke peringkat tiga dalam Liga Super China musim lalu dengan torehan 15 gol dari 24 penampilan. Pato masih optimis bahwa dirinya akan dipanggil untuk memperkuat timnas Brasil pada Piala Dunia 2018 ini.

 

 

7. Javi Martinez

Persaingan ketat dalam memperebutkan kursi di timnas Spanyol tampaknya membuat posisi Javi Martinez berpeluang gagal tampil di Piala Dunia 2018. Gelandang Bayern Munich ini tidak lagi dilibatkan oleh timnas Spanyol sejak Maret 2017 lalu, namun ia berharap bisa unjuk kebolehan di sisa musim ini agar mendapatkan posisi di tim arahan Julen Lopetegui

 

#2018, #bale, #buffon, #fifa, #k-vision, #martinez, #paket piala dunia, #piala dunia 2018, #rusia,