MAKASSAR KEMBALI DITUNJUK GELAR LIGA FUTSAL PROFESIONAL 2020 PEKAN KE 4 GRUP A

MAKASSAR KEMBALI DITUNJUK GELAR LIGA FUTSAL PROFESIONAL 2020 PEKAN KE 4 GRUP A

Pertandingan lanjutan Liga Futsal Profesional 2020 Pekan ke – 4 Grup A akan digelar tanggal 1-2 Februari 2020 di GOR Sudiang Makassar. Selasa, 28/1/2020.

Tingginya animo penonton atau pencinta futsal yang akan menyaksikan laga-laga seru dari klub Futsal Profesional seperti Tim dari Sulawesi Selatan Mas Young Rior FC, Black Stell ( Manokwari ), Vamos Fc ( Mataram ), Halus Fc ( Jakarta), BJI 2000 ( Semarang), Futsal 35 ( Bandung), Jack Kato 86 ( Berau), Giga Fc ( Kota Metro ). Selain Tim Putra juga akan bertanding Women Futsal Pro Futsal 2020 yaitu Kebumen United Angels ,dan Putri Musi Rawas membuat Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sulawesi Selatan selaku paitia membuka beberapa lokey penjualan tiket untuk menonton pertandingan.

” Saat ini tiket sudah terdistribusi ke loket resmi dibeberapa tempat strategis sehingga akan memudahkan penonton untuk mendapatkannya baik tiket harian maupun tiket terusan. Kami Menyiapkan 6000 lembar tiket untuk 2 hari pertandingan”, ungkap Agus Hamid Ketua Panitia Pelaksana.

Beberapa loket tiket resmi seperti di Sekertariat AFK Kota Makassar ( Jl. Dg Tata Raya), Maesa Garkindo Futsal ( Makatex Dg Tata ), Toko 88 Makassar ( Jl. Sultan Hasanuddin ), Ghanior Makassar ( Jl. Kumala ), Brain House ( Jl. Rappocini ), Lapangan Futsal Goro, Lapangan Futsal BTP, Kedai Dede ( maros ), Warkop Batara ( Sudiang) dan di GOR Sudianh Makassar untuk on the spot .

” Kami berharap pecinta futsal untuk mendukung dan meramaikan secara langsung Pekan ke 4 Grup A Liga Futsal Profesional 2020 apalagi ada tim asal Sulawesi selatan yang akan bertanding yaitu Mas Young Rior FC”, ungkap Ahmad Susanto Ketua Harian AFP Sulsel.

Kota Makassar terakhir menjadi tuan rumah Liga Futsal Profesional pada tahun 2018 saat itu Permata Indah Manokwari dan tahun 2020 ini tim dari Sulawesi Selatan Mas Young Rior Fc menjadikan Kota Anging Mamiri sebagai Home Base.

Sumber: Berita Bersatu

##kvision, #futsal, #liga futsal, #profutsal,