LIGA CHAMPIONS ASIA - JAWARA MALAYSIA RAIH KEMENANGAN PERDANA, TAPI MASIH JURU KUNCI

LIGA CHAMPIONS ASIA - JAWARA MALAYSIA RAIH KEMENANGAN PERDANA, TAPI MASIH JURU KUNCI

Klub jawara Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT), membuat gebrakan di fase grup Liga Champions Asia dengan memetik kemenangan perdana atas juara bertahan kompetisi.

Johor Darul Takzim mengalahkan Kashima Antlers pada duel kelima di fase grup Liga Champions Asia, Rabu (8/5/2019).

Gol tunggal Syafiq Ahmad di babak kedua membuahkan sejarah berupa kemenangan perdana Johor Darul Takzim pada ajang ini.

Dengan hasil 1-0 atas Kashima, JDT masih menempati posisi juru kunci di Grup E, tetapi tetap memiliki peluang lolos ke babak 16 besar walau tipis.

Klub yang diperkuat eks pemain Arema dan Bali United, Kiko Insa, ini mengemas 4 poin dari 5 pertandingan.

Sebelum menjadi klub pertama Malaysia yang memetik kemenangan di putaran utama Liga Champions Asia, Johor menelan 3 kekalahan dan sekali imbang di Grup E.

Namun, dengan kemenangan bersejarah ini mereka masih mengintip peluang ke babak 16 besar.

Jarak JDT dengan Gyeongnam FC (5 poin) dan Kashima (7) di peringkat kedua dan ketiga tidak terlalu jauh.

Adapun sang juara grup, Shandong Luneng, sudah otomatis lolos ke babak 16 besar dengan raihan 11 angka.

Pada laga terakhir, Johor Darul Takzim akan bertamu ke Gyeongnam, 22 Mei 2019.

Sumber: BolaSport

##kvision, #ligachampions, #pemain sepak bola, #sepak bola, #sepakbola,