HASIL LIGA JERMAN: GOL BUNUH DIRI BATALKAN KEMENANGAN DORTMUND

HASIL LIGA JERMAN: GOL BUNUH DIRI BATALKAN KEMENANGAN DORTMUND

SC Freiburg melanjutkan kejutan mereka dengan menahan Borussia Dortmund 2-2 di pekan ke-7 Liga Jerman. Mereka kini menyamai poin Bayern Munich di puncak klasemen.


Berlaga Schwarzwald-Stadion, Sabtu (5/10/2019), Dortmund tampil menekan di awal laga. Hasilnya mereka mampu unggul di menit ke-20 melalui Axel Witsel.

Menyambut sepak pojok Thorgan Hazard, Witsel tanpa mengontrol bola langsung melepas sepakan voli kencang. Bola meluncur deras menghujam jala Frieburg.

Gol Witsel menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama. Skor 1-0 untuk tim tamu menutup laga hingga jeda.

Pada babak kedua, Freiburg bangkit. Mereka menyamakan kedudukan di menit ke-55 melalui Luca Waldschmidt

Menerima sodoran bola Jonathan Schmid, Waldschmidt yang berdiri di depan kotak penalti Dortmund mampu berkelit dari penjagaan Manuel Akanji. Ia kemudian membuat tembakan ke sudut kiri gawang yang tak mampu dihadang Roman Burki. 

Aksi Achraf Hakimi pada menit ke-66 kembali membawa tim tamu unggul. Ia menusuk ke kotak penalti Freiburg dari sisi kanan.

Pemain asal Maroko ini mengecoh satu pemain lalu melepas sepakan mendatar. Bola sempat membentur Lukas Kubler sebelum menggetarkan jala Alexander Schwolow. Skor berubah 2-1 untuk Dortmund.

Kemenangan Die Borussen yang sudah di depan mata harus sirna satu menit jelang laga tuntas. Akanji melakukan kesalahan fatal dengan mencetak gol bunuh diri.

Ia tak sempurna menghalau umpan mendatar Vincenzo Grifo sehingga bola meluncur ke gawangnya sendiri. Skor 2-2 mengakhiri laga.

Tambahan satu angka membuat Freiburg kini mengumpulkan 14 poin dan bertengger di urutan kedua. Poin mereka sama dengan pemuncak klasemen Bayern Munich. Namun pasukan Christian Streich kalah dari segi selisih gol.

Sementara untuk Dortmund, hasil ini membuat mereka melorot ke posisi tujuh. Marco Reus dkk meraih 12 angka dari tujuh laga. 

 

Susunan Pemain

Freiburg: Alexander Schwolow; Lukas Kubler (Vincenzo Grilo 85'), Robin Koch, Dominique Heintz; Jonathan Schmi, Nicolas Hofler, Amir Abrashi (Nils Petersen 77'), Christian Gunter; Janik Haberer, Luca Waldschmidt, Lucas Holer (Roland Sallai 8')

Borussia Dortmund: Roman Burki; Lukasz Piszczekm (Julian Brand 14'(Marcel Schmelzer 87'), Mats Hummerls, Manuel Akanji, Raphael Guerreiro; Thomas Delaney, Axel Witsel, Thorgan Hazard (Jadon Sancho 63'), Marco Reus, Achraf Hakimi, Mario Gotze

 

Sumber: Sport Detik

##kvision, #bundesliga, #dortmund, #liga jerman,