VAR KURANGI KESALAHAN WASIT DI LA LIGA SPANYOL. BAGAIMANA MENURUT KAMU?

VAR KURANGI KESALAHAN WASIT DI LA LIGA SPANYOL. BAGAIMANA MENURUT KAMU?

Terlepas dari segala kontroversi yang mengitarinya, video assistant referee alias VAR terbukti berhasil mengurangi kesalahan wasit.

Paling tidak, itulah yang terjadi di La Liga Spanyol. Untuk pertama kalinya kompetisi level tertinggi Negeri Matador itu menggunakan VAR pada musim ini, dan penerapannya sejauh ini berdampak positif.

Seperti dilansir laman resmi La Liga, dari 190 laga yang telah dimainkan sepanjang kampanye 2018/19, terdapat total 2280 insiden yang ditinjau lewat VAR, dan dalam 59 kasus wasit menganulir keputusan awal yang dibuatnya. Dari data koreksi keputusan tersebut, secara rata-rata berarti VAR mengintervensi sekali setiap 3,2 pertandingan.

Sesuai regulasi, konsultasi VAR cuma dipakai dalam empat situasi penting, yaitu proses terjadinya gol, penalti, kartu merah langsung, dan kesalahan identitas pemain. Dalam keempat hal inilah wasit pada umumnya melakukan kesalahan jelas.

Dari total 59 kasus anulir keputusan awal, 30 di antaranya berkaitan dengan gol, 20 penalti, enam kartu merah langsung, plus tiga kesalahan identitas.

Menyorot khusus pada gol, di mana total telah lahir 481 gol pada musim kompetisi ini, berarti sistem VAR berperan mengoreksi 6,23 persen insiden. Ini merupakan perbaikan yang signifikan. Begitu pula untuk akurasi keputusan penalti. VAR berandil memperbaiki kesalahan wasit sebanyak 4,79 persen dalam pemberian tendangan 12 pas.

Akan selalu ada pro dan kontra soal penggunaan teknologi dalam sepakbola, namun VAR telah berjalan sukses pada kampanye debutnya di Spanyol.

Bagaimana menurut kamu Kawan K-Vision?

 

 

Sumber: goal.com

#jadwallaliga, #kvision, #kvisiononterus,