MOURINHO YAKIN RONALDO AKAN BUAT LIGA ITALIA MAKIN MENARIK

MOURINHO YAKIN RONALDO AKAN BUAT LIGA ITALIA MAKIN MENARIK

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, mengucapkan selamat kepada Juventus atas berhasilnya memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2018. Dengan hadirnya Ronaldo tersebut, pelatih berpaspor Portugal itu yakin bahwa nama Liga Italia akan terangkat dan membuat kompetisi semakin menarik.

Menurut Mourinho, dengan pindahnya CR7 ke Juventus, maka akan membuat para penikmat sepak bola semakin tertarik untuk menyaksikan Liga Italia. Ia pun yakin bahwa saat ini Liga Italia telah kembali menjadi kompetisi yang paling penting di dunia sepak bola. Sebagaiman diketahui, pamor Liga Italia memang sempat meredup dalam beberapa musim terakhir.

Tak hanya itu, Mourinho pun menganggap bahwa tibanya Ronaldo di Liga Italia akan membuat tim-tim yang berada di sana semakin berusaha keras untuk mendominasi Juventus pada kompetisi tersebut. Adanya Ronaldo telah membangkitkan kualitas Liga Italia itu sendiri.

“Liga Italia telah menjadi salah satu kompetisi paling penting di dunia sepak bola. Di sepak bola, apa pun bisa terjadi. Hal itu (kedatangan Ronaldo) dapat mengubah perspektif tim seperti Inter, Milan, dan Roma yang jika mereka tidak siap menerima fakta bahwa Juventus dengan Ronaldo akan semakin kuat, maka Juve akan terus-terusan menang,” tutur Mourinho, seperti diwartakan Football Italia, Selasa (16/7/2018).

“Mereka (tim-tim di Liga Italia) juga dapat menemukan motivasi yang tepat dari hal itu (kedatangan Ronaldo). Hal itu dapat mengubah Liga Italia dalam hal kualitas, emosi, dan ekspsur. Karena alasan itulah, saya mengucapkan selamat kepada Juventus, yang mampu melibatkan sepakbola, pemasaran, dan bisnis menjadi satu. Itu adalah transfer yang sempurna,” tutup mantan pelatih Real Madrid itu.

 

 

Sumber: okezone.com

#kvision, #kvisiononterus, #ligaseriea,